Jumat, 18 Maret 2016

Pengalaman Berkendara Bersama Toyota Etios Valco


Pengalaman Berkendara Bersama Etios Valco

Toyota Etios Valco, mungkin ini bukan yang pertama Saya beli mobil jenis City Car ini, tetapi mobil ini adalah mobil kesayangan keluarga kecil tercinta, hampir kemanapun tujuan selalu ditemani si demplon, itulah nama dari Etios Valco Saya, dari mulai ngantor, ngaterin Istri ke Stasiun sampai menjemputnya, begitupun antar jemput sekolah si kecil, bukan cuma itu pergi ke pasar masih mengandalkannya,  disinilah keuntungan memiliki si Demplon yang mempunyai bagasai yang luas, gas 3 KG, Galon air mineral yang ukuran 19 L (kalau kosong bisa muat empat), tetapi kalau ke pasar Galon selalu beli di Minimarket dikarenakan kalau ke pasar bagasi dibikin buat tempat belanjaan yang lumayan banyak, karena belanja kepasar  cuma seminggu sekali.

Setelah bercerita tentang Keluarga dan kegiatan di rumah, selanjutnya Saya akan bercerita mengenai keikutsertaan dengan TEVCI (Toyota Etios Valco Indonesia), yang bergabung dari tahun 2014 sampai sekarang, dari situ banyak pelajaran yang diambil dalam Klub ini, dari rasa kebersamaan hingga Safety Driving yang selalu ditanamkan kepada semua member, dari situ banyak pengalaman positif yang didapat dari belajar cara berorganisasi, bersosialisasi, pertemanan.

Dari situ mulai mengerti cara berorganisasi yang baik, belajar mencari sponsor sampai mengikuti kegiatan-kegiatan sosial dan tak jarang pula selalu mengikuti event-event dan beberapa kali masuk dalam kepanitiaan. Keuntungan lainnya selalu belajar untuk mentaati segala peraturan lalulintas yang jujur Saya akui Saya sangat malas untuk memakai sabuk pengaman, suka nerobos lampu merah ketika buru-buru dan suka berada dijalur bahu kiri jalan ketika di tol, tetapi semua keburukan itu lambat laun bisa hilang dengan sendirinya dikarenakan didalam sebuah komunitas selalu mengedepankan arti pentingnya safety driving, itulah yang menjadi penggangan dalam diri Saya, mari jadikan keselamatan menjadi kebutuhan kita. Jadikanlah contoh kepada masyarakat luas bagaimana cara berkendara yang baik dan benar guna keselamatan sendiri dan orang lain, itulah salah satu pengalaman menyenangkan bersama TEVCI.

Jika dibahas semua pengalaman mengasikan bersama si Demplon mungkin butuh waktu berhari-hari buat ngetik sampai jari kriting hehehe…
Salah satu yang paling berkesan adalah ketika mudik pas Lebaran Alhamdulillah tidak ada halangan dan rintangan yang berarti, dikarenakan mobil selalu terawatt dan nyaman untuk dikendarai walaupun dengan jarak yang relatif sangat jauh, jalan berliku dengan banyak tanjakan dan turunan selalu enjoy dan JOSS, mungkin sampai disini dulu coretan malam ini, lain kali disambung lagi

Jika artikel ini bermanfaat, mohon kiranya artikel ini di sharing ke yang lain agar mendapatkan manfaatnya juga.

Penulis adalah member dari TEVCI Chapter Tangerang
Ugie Sugiant #84


6 komentar:

  1. markas komunitasnya dimana,om?

    BalasHapus
  2. Biasa kopdar tiap jum'at malam di pasar 8 alam sutera om...

    BalasHapus
  3. Alhamdulillah om ugie,,saya juga merasakan apa yg dirasakan om ugie..semoga etios makin digandrungi masyarakat luas dan menjadi mobil favorit baik kalangan anak muda dan tua.

    BalasHapus
  4. alhamdulillah om anas...amiin amiin... semoga etios valco tetap jadi favorite dihati penggunanya...

    BalasHapus
  5. Om maaf kalu di surabaya kopdar nya di mana ya TEVCI...?

    BalasHapus
  6. makasih atas kunjungannya om ghasni, om bisa cek di www.tevci.org, dsn ada info chapter n korwilnya..susunan organisasi sm contactnya ada

    BalasHapus